
Alam yang terbentang, udara yang berhembus, air yang mengalir, api yang berkobar semua menuturkan kata-kata. Dengan visual, kita bisa merunut dan menerjemahkan siapa penciptanya, dengan visual kita bisa belajar mengurai makna-makna yang disandarkan. Dengan visual kita bisa berkomunikasi meski mungkin hanya satu sisi.
Bahkan berbagai perumpamaan disematkan dalam berbagai kisah di Alquran, analogi-analogi disampaikan untuk memudahkan tersampaikannya Kalamullah. Pohon dan buah Kurma, minyak Kasturi, Madu, Sungai-sungai dan berbagai visualisasi lainnya.
Dunia yang kita huni syarat dengan pesona visual, oleh karena mata menangkap cahaya dan menerjemahkan milyaran warna dan bentuk. Sungguh kesyukuran tiada tara memiliki indera yang dengannya kita dilebihkan untuk mengurai kata dan makna visual semesta.