Erik Johansson adalah seorang fotografer kelahiran 1985. merupakan seniman visual dari Swedia yang berbasis di Praha, Republik Ceko. Karyanya dapat digambarkan sebagai dunia nyata yang dibuat dengan menggabungkan karya-karya fotonya. Berbeda dengan fotografi tradisional ia tidak menangkap momen, namun ia menuangkan ide dengan bantuan kamera dan imajinasinya. Tujuannya adalah untuk membuatnya terlihat serealistis mungkin bahkan jika scene itu sendiri terlihat tidak mungkin pada dunia real. Pada akhirnya semuanya bermuara pada pemecahan masalah, menemukan cara kreatif untuk menghasilkan foto yang tidak mungkin menjadi nyata.
Cahaya dan perspektif adalah bagian penting ketika menggabungkan foto dengan cara yang realistis dan jika ada foto yang tidak memungkinkan untuk diambil gambar di lokasi, scene atau adegan serupa harus dibangun dan disetting sedemikian rupa.
dalam hal ini memahami dan merencanakan proses fotografi dan pascaproduksi sangat penting untuk membuat karya yang bisa dikombinasi dengan baik. Setiap foto dan bagian memiliki porsi sendiri-sendiri. pasca produksi disini murni hanya kombinasi rumit dari hasil foto-fotonya, bukan dari karya ilustrasi dsb.
Published at :