Ide pada Ilustrasi #02 Morning Window
Menjajal sapuan kuas dan crayon digital untuk artwork ilustrasi jelang IAIF 2017 “The World of Innocence”. Hmm… Gak blepotan di palet dan tangan. Meski tidak sesensitif manual namun cukup buat ngelemesin otot jemari di seputar mouse pad. Akhirnya, karya 60 menit merekam cahaya jendela pagi itu. Menangkap cahaya dengan berbagai impresi warna membuat ilustrasi jauh lebih leluasa, semburat pagi diterjemahkan sebagai oranye dan ungu sebagai objek utama yang saling bertabrakan (komplementasi).
Ilustrasi memberi pengalaman baru sejak artwork direncanakan hingga disuguhkan, karena terjadi dinamisasi proses yg kadang “magic” atau “fail” dengan teknik-teknik yg dipakai.
Gak ada salahnya, mengeksplorasi kemungkinan. Salam Kreatif!
Published at :